Panggung megah berdiri di tengah lapangan kompleks SMP Xaverius 2 Bandarlampung. Banyak orang pun berdatangan di pagi hari. Namun bukan untuk belajar di ruang kelas melainkan untuk merayakan pesta emas 50 tahun SMP Xaverius 2 Bandarlampung. Perayaan pesta emas ini bertepatan dengan peringatan wajib St. Fransiskus Xaverius dimana St. Fransiskus Xaverius merupakan pelindung SMP Xaverius 2 Bandarlampung. Sekitar 1200 umat yang terdiri atas tamu undangan, alumni, siswa-siswi SMP Xaverius 2 dan SMA Xaverius Bandarlampung, serta seluruh SDM Yayasan Xaverius hadir pada perayaan yang dirayakan pada Senin, 3 Desember 2019. Pesta emas 50 tahun ini mengambil tema Coloring the world thought diversity
Perayaan ekaristi yang dipersembahkan langsung oleh pembina Yayasan Xaverius Tanjungkarang, Uskup Keuskupan Tanjungkarang, Mgr. Yohanes Harun Yuwono dimeriahkan oleh iringan cetik dari SD Xaverius 3 Bandarlampung serta koor gabungan dari SMP Xaverius 2 Bandarlampung dan SMA Xaverius Bandarlampung. Perayaan Ekaristi berjalan secara hikmat. Dalam homilinya, Mgr. Yohanes Harun Yuwono mengatakan bahwa semangat yang berkorbar dari St. Fransiskus Xaverius, semoga tetap juga berkorbar dalam hati setiap kita yang ambil bagian dalam karya pendidikan, di sekolah yang mengambil namanya sebagai pelindung. Dalam perayaan ekaristi ini juga diresmikan Anggaran Dasar/ Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Yayasan Xaverius Tanjungkarang yang baru.
Setelah perayaan ekaristi usai dilanjutkan acara kegiatan ramah tamah. Adapun acara pertama yaitu Tari Sigeh Penguten dari siswi SMP Xaverius 2 Bandarlampung. Sambutan-sambutan menjadi acara berikutnya diawali dengan sambutan dari Yohanes Dwi Adi, S.Pd selaku ketua pelaksana pesta emas 50 tahun SMP Xaverius 2 Bandarlampung. Selanjutnya ada sambutan dari Kepala SMP Xaverius 2 Bandarlampung, Martha Andriastuti, S.Pd. Ketua Yayasan Xaverius Tanjungkarang, RD Andreas Sutrisno memberikan sambutan berikutnya. Romo yang biasa dipanggil Romo Sutris ini mengucapkan terima kasih kepada SDM SMP Xaverius 2 Bandarlampung atas dedikasi yang telah diberikan selama 50 tahun. Mgr. Yohanes Harun Yuwono membawakan pantun dalam sambutannya. Sambutan dari Husni Thamrin, S.H., S.Sos., M.M selaku perwakilan Dinas Pendidikan Lampung menjadi penutup sesi sambutan pada acara ramah tamah. Penampilan dari siswa-siswi SMP Xaverius 2 Bandarlampung menyelingi sambutan-sambutan yang ada.Dilakukan pula pemberian cinderamata kepada Ketua Yayasan Xaverius Tanjungkarang, Uskup Keuskupan Tanjungkarang, dan perwakilan dinas pendidikan Lampung .
Pemotongan tumpeng dilakukan bersama sebelum makan siang bersama. Ketika waktu sudah menunjukan pukul 12.00, tiba saatnya untuk makan siang. Acara makan siang bersama menutup rangkaian kegiatan pada hari tersebut. Ditemui terpisah, Pak Dwi menjelaskan mengapa mengambil tema yang unik di pesta emas ini. “Sebagai permenungan atau hasil refleksi dari momen 50 tahun kehadiran SMP Xaverius 2 di bumi ruwai jurai”, jelasnya. Adapun pelbagai macam kegiatan yang ada dalam memeriahkan 50 tahun SMP Xaverius 2 Bandarlampung sebagai berikut jalan sehat, bakti sosial berupa pasar murah, kunjungan ke panti jompo, dan kunjungan ke Yayasan Pelita Kasih, sarasehan alumni, Lomba Xaverius Day tingkat SD, dan perayaan syukur 50 tahun SMP Xaverius 2 Bandarlampung.
Norbertus Marcell Prayogi