MISA KRISMA DI BANDAR JAYA DAN JANJI IMAMAT
Setiap tahun menjelang Perayaan Paskah, Uskup mengundang seluruh imam Keuskupan Tanjungkarang untuk merayakan Misa Krisma. Misa Krisma adalah Misa yang sangat istimewa, karena melambangkan persekutuan Gereja lokal dengan uskupnya. Acara ini diselenggarakan pada hari Selasa, 15 April 2025, menjelang dimulainya rangkaian Tri Hari Suci. Gereja St. Lidwina, Bandar Jaya, Lampung Tengah sebagai tempat terselenggaranya misa akbar para imam tahun ini. Dalam Misa ini, para pastor membaharui janji imamat mereka. Selain pembaruan janji, juga ada pemberkatan minyak untuk pelayanan sakramen. Ada tiga minyak. Pertama, Minyak Krisma (sacrum chrisma) yang digunakan untuk memberkati para baptisan, tahbisan diakonat, tahbisan imamat, tahbisan uskup, dan sakramen krisma. Kedua, Minyak Katekumen (oleum catecumenorum) untuk memberkati mereka yang ingin menjadi katolik (para katekumen). Ketiga, Minyak Pengurapan Orang Sakit (oleum infirmorum) yang digunakan untuk memberkati mereka yang dalam kondisi sakit serius atau menjelang ajal. Pemberkatan ini dilakukan oleh Bapak Uskup. Ketiga minyak ini dipakai para imam untuk mengurapi umat sepanjang tahun, mendatangkan Roh Kudus di atas mereka. Misa Krisma dipimpin oleh Uskup Tanjungkarang Mgr. Vinsensius Setiawan Triatmojo. Hadir dalam Perayaan Agung itu para fater, bruder, suster, dan sejumlah umat. Dalam homilinya, Mgr Vinsensius mengatakan bahwa umat tidak boleh pilih-pilih pastor yang ditempatkan di parokinya. Siapa pun pastornya, umat harus menerimanya: baik pastornya itu tua, muda, ringan, berat, sehat, atau sakit. “Pastor itu adalah pelayan Kristus. Seorang pastor pembawa rahmat. Ia menghadirkan Kristus lewat sakramen-sakramen. Bisa dibayangkan, bagaimana Gereja bila tidak ada pastor?” kata Uskup. Di Keuskupan Tanjungkarang banyak orang miskin. Maka kita dipanggil untuk melayani dan membantu semua orang yang membutuhkan pertolongan. Apalagi Arah Dasar Keuskupan Tanjungkarang tahun 2025 ini bertema: Keadilan Sosial Kemanusiaan. Dan di tahun 2028 Gereja Katolik Lampung merayakan 100 tahun. Marilah kita saling bekerjasama agar kita bermanfaat bagi masyarakat luas,” ajak Uskup. *** Sr. M. Fransiska FSGM
MISA KRISMA DI BANDAR JAYA DAN JANJI IMAMAT Read More »



