PKSN XII Resmi Dibuka, Uskup Malang Ajak Gunakan Media Sosial untuk Mewartakan Injil

Malang, 12 Juni 2025 — Perayaan Komunikasi Sosial Nasional (PKSN) XII resmi dibuka melalui Misa Pembukaan yang dilangsungkan pada Kamis, 12 Juni 2025, bertempat di Auditorium Lantai 5, Gedung A, STFT Widya Sasana, Malang. Misa dipimpin oleh Uskup Malang, Mgr. Henricus Pidyarto Gunawan, O.Carm, bersama Ketua Komisi Komsos KWI, Uskup Agung Medan, Mgr. Kornelius Sipayung, OFM.Cap.

Perayaan Ekaristi berlangsung khidmat dan penuh makna. Kehadiran dua penyandang tunanetra sebagai petugas pembaca Injil dan Mazmur menjadi momen yang menyentuh hati, mempersembahkan suara mereka yang menggema penuh semangat dalam ruang perayaan.

Dalam homilinya, Mgr. Henricus menyinggung pentingnya peran komunikasi sosial dalam Gereja. Beliau mengutip Dekrit *Inter Mirifica* (1963) yang menyatakan bahwa di antara hal-hal yang menakjubkan dalam dunia modern adalah hadirnya media komunikasi sosial.

“Itu suatu keajaiban: manusia dapat berkomunikasi bukan hanya secara langsung, tetapi juga melalui media,” tutur Mgr. Henricus. “Dampaknya luar biasa, dari surat kabar, majalah, hingga kini media sosial dan kecerdasan buatan. Media bisa mempersatukan, tapi juga bisa membentuk opini masyarakat dengan sangat kuat.”

Mgr Pid juga mengingatkan agar umat tidak terjebak dalam penggunaan media sosial yang berpusat pada diri sendiri.

 “Kata yang paling sering muncul di media sosial adalah ‘aku’. Bahayanya, manusia lebih sering mewartakan dirinya sendiri, bukan Injil atau Yesus. Mari kita gunakan media untuk pewartaan, agar ‘Dia semakin besar dan aku semakin kecil’,” tegasnya, mengutip Yohanes 3:30.

Menjelang akhir misa, Mgr. Kornelius Sipayung, OFM.Cap secara simbolis membuka acara PKSN ke-12 dengan membunyikan gong sebanyak tiga kali sambil mengucapkan, “Acara ini dibuka dalam nama Bapa, Putra, dan Roh Kudus.”

Usai misa, rangkaian acara dilanjutkan dengan seminar umum bertema “Menjadi Komunikator Pengharapan” , yang menghadirkan pembicara inspiratif: Ketua Komisi Komunikasi Sosial KWI Mgr. Kornelius Sipayung, OFM. Cap, Pakar Teknologi Komunikasi Prof. Richardus Eko Indrajit, dan RP. Dr. Yohanes I Wayan Marianta, SVD., serta Moderator oleh Yosef Marwoto.

PKSN XII ini menjadi momentum berharga bagi para pelaku komunikasi Katolik untuk merenungkan kembali peran dan tanggung jawab mereka dalam era digital agar media tidak hanya menjadi alat, tetapi juga jalan untuk menghadirkan harapan dan kebenaran Injil.

 

 

Ruth Dyita Candra Asthingkara

Berita lain dari Keuskupan

  • All Posts
    •   Back
    • Berita Katolik Dunia
    • Berita Keuskupan
    • Komsos KWI
    • Komisi Keluarga

Keuskupan Tanjungkarang

keuskupantanjungkarang.org adalah website resmi Keuskupan Tanjungkarang yang dikelola langsung oleh Komisi Komunikasi Sosial (Komsos) Keuskupan Tanjungkarang

Kritik, usul, dan saran dapat menghubungi kami melalui komsosktjk18@gmail.com

Lokasi Kantor Keuskupan Tanjungkarang

© 2018-2024 Komsos Tanjungkarang | Designed by Norbertus Marcell

You cannot copy content of this page

Scroll to Top