Pagi, Sabtu, 14 Agustus 2021, di halaman SD Yos Sudarso disusun 102 paket sembako. Sembako itu berupa mie, minyak, beras, kecap, dll. “Jangan dilihat isinya. Tetapi, pasti dibutuhkan di rumah,” ujar Ketua Kerluarga Sedulur Peduli (KSP) Hery Gunawan.
Sembako itu berasal dari kas KSP dan tangan-tangan kasih para donatur yang tidak mau disebutkan namanya. Sembako ini merupakan kepedulian pihaknya kepada masyarakat terlebih di masa pandemi covid-19 ini.
“Tidak salah alamat. Sangat bermanfaat dan dibutuhkan oleh keluarga Yos Sudarso ini. Ini berkat Tuhan bagi kita semua,”ujar Lambok Nainggolan, Ketua Yayasan Yos Sudarso.
Saat ini Kelompok Sedulur Peduli (KSP) ini memiliki 142 anggota. Pengurus ada 15 orang. Para anggotanya, multi etnis dan multi agama. Dari suku apa pun. Dari agama apa pun: Kristen, Katolik, Budha, Hindhu dan Muslim.
Anggotanya juga dari berbagai kalangan. Karyawan bank. Polda. Polisi. Mekanik mesin. Tukang asongan. Tukang Bangunan.
Siapa pun boleh menjadi anggota KSP. Yang penting mau memenuhi syarat. Yakni, mau berbagi. Meluangkan waktu. Melayani sepenuh hati. Ada yang mau menjadi anggota KSP? Kami menanti… ***
M. Fransiska FSGM