Kirab Salib SYD 2020 Baradatu : Horas!

BARADATU – Ratusan Orang Muda Katolik (OMK) Baradatu, Liwa, dan Kotabumi (Baliko) memenuhi halaman sekitar Gereja Keluarga Kudus, Baradatu. Selain OMK Baliko hadir pula OMK Bandar Jaya, OMK Metro, OMK Kota Gajah, OMK Margo Agung, dan OMK Katedral. Adapun acara pada Minggu, 2 Febuari 2020 ini untuk menyambut Salib Sumatera Youth Day 2020 (SYD 2020) di Paroki Keluarga Kudus, Baradatu.

Sebelum misa, dilakukan penyerahan Salib SYD dari OMK Paroki St. Lidwina diwakili oleh Romo Agus Sunarto, Bandar Jaya kepada OMK Paroki Keluarga Kudus, Baradatu. Salib tersebut diterima langsung leh RP. Stefan E. K., OFM lalu diserahan kepada OMK Paroki Keluarga Kudus Baradatu.

Setelah penyerahan salib SYD para rombongan dan petugas misa memasuki Gereja Keluarga Kudus, Baradatu diringi tari-tarian dengan lagu pengiring Sinnagar Tulo. Misa dipimpin langsung oleh Romo Paroki Baradatu, RP. Stefan E. K., OFM. Dalam homilinya, romo yang biasa disapa Romo Stefan mengatakan harus ada regenerasi di Gereja Katolik dan berharap OMK dapat kreatif dalam menciptakan inovasi.

Pembaruan Janji Setia dihadapan Salib

Bertepatan dengan Hari Raya Yesus dipersembahkan di Bait Allah, para imam, biarawan dan biarawati mengucapkan janji setia dihadapan salib. Dilanjutkan dengan ibadat penghormatan salib yang diikuti segenap umat dan OMK yang mengikuti misa. Misa berjalan khidmat. Pada akhir perayaan ekaristi, dilakukan pemberkatan benih untuk ditanam disekitar gereja.

Doa Syukur Agung saat Perayaan Ekaristi

Kirab Salib SYD dilanjutkan dengan dinamika bersama. Disampaikan materi Chistus Vivit oleh Ketua Komisi Kepemudaan, RD. Gregorius Suripto. Para peserta dinamika sangatlah antusias dalam mengikuti dinamika.Mulai dari Theme Song SYD 2020 hingga pada gerak lagu yang dipimpin oleh Romo Epa. Ditengah dinamika, dibagikan doorprize untuk peserta yang heboh dalam mengikuti dinamika.

~Norbert Marcell

Berita lain dari Keuskupan

  • All Posts
    •   Back
    • Berita Katolik Dunia
    • Berita Keuskupan
    • Komsos KWI
    • Komisi Keluarga

Keuskupan Tanjungkarang

keuskupantanjungkarang.org adalah website resmi Keuskupan Tanjungkarang yang dikelola langsung oleh Komisi Komunikasi Sosial (Komsos) Keuskupan Tanjungkarang

Kritik, usul, dan saran dapat menghubungi kami melalui komsosktjk18@gmail.com

Lokasi Kantor Keuskupan Tanjungkarang

© 2018-2024 Komsos Tanjungkarang | Designed by Norbertus Marcell

You cannot copy content of this page

Scroll to Top